Senin, 06 Februari 2017

Pemain Dilarang Bermain Seumur Hidup Bila Pukul Wasit

Wasit Adi Riyanto 
Kepastian adanya hukuman ini diucapkan oleh ketua umum PSSI Edy Rahmayadi.

PSSI memastikan bakal menindak tegas bila ada pemain yang melakukan aksi pemukulan terhadap wasit di Piala Presiden 2017. Induk sepakbola Indonesia tersebut berjanji akan melarang pemain tersebut selama masa hidupnya.
Kepastian adanya hukuman ini diucapkan langsung oleh ketua umum PSSI, Edy Rahmayadi. Ia mengatakan langkah itu dilakukan karena untuk menjaga pengadil lapangan dari aksi-aksi yang tidak terpuji ketika memimpin pertandingan.
"Kami akan berikan sanksi larangan seumur hidup bila ada pemain yang memukul wasit di Piala Presiden ini," kata pria yang juga menjabat sebagai Pangkostrrad TNI tersebut.
Tentu keputusan yang diambil PSSI dalam turnamen ini menarik. Pasalnya, pada edisi sebelumnya ketika masih diselenggarakan Mahaka Sports & Entertainemnt, hanya memberikan denda Rp100 juta bila ada pemain yang memukul wasit.
Piala Presiden 2017 akan bergulir pada 4 Februari sampai dengan 12 Maret yang diikuti oleh 20 klub Tanah Air. Di mana babak penyisihan bakal digelar di lima kota yakni Malang, Madura, Bandung, Bali, dan Sleman.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar